Panglima TNI: Hilangkan Ego Sektoral dan Jauhkan Narkoba
Dalam Kunjungan Kepada Prajurit TNI di Bali
Panglima TNI ketika memberikan peengarahan kepada prajurit di Bali |
Dalam pengarahan kepada kepada 2.360 Prajurit TNI Angkatan Darat, Laut dan Udara serta PNS se-wilayah Garnisun Bali, di GOR Praja Raksaka Kodam IX/Udayana, Panglima TNI Jenderal TNI Dr. Moeldoko di dampingi Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Torry Johar Banguntoro.
Keunggulan Prajurit TNI dibanding Satgas adalah mereka memiliki disiplin, dan memiliki Peraturan Militer Dasar(Permildas). �Masih ada hal-hal yang perlu dirumuskan yang berkaitan dengan militer dasar�, kata Panglima TNI.
Untuk itu, Panglima TNI mengambil langkah untuk melaksanakan penataran Permildas secara terpusat, yang dijalankan oleh Kodiklat TNI AD. �Saya minta kepada unsur-unsur komandan peduli dengan hal itu. Permildas tidak mengenal wilayah teritorial, wilayah tempur atau wilayah pendidikan. Permildas adalah Peraturan Militer Dasar yang harus dimiliki semua Prajurit TNI�, ujar Jenderal TNI Moeldoko.
�Saat-saat terakhir menghembuskan nafas terakhir, Permildas masih dijalankan, lima menit terakhir sebelum dia pensiun Prajurit TNI tetap menegakkan Permildas. Saya berharap, tidak ada toleransi terhadap penekanan pelaksanaan Permildas itu�, tegas Panglima TNI.
Panglima TNI ketika memberikan penghargaan kepada prajurit |
Panglima TNI juga menyampaikan bahwa, Presiden RI telah setuju akan menaikkan remunisasi, sampai 56 hingga 60 persen dari yang sekarang 37 persen. Upaya pemerintah memberikan peningkatan kesejahteraan, maka TNI harus lebih meningkatkan kinerjanya.
Di akhir pengarahannya, Panglima TNI Jenderal TNI Moeldoko meminta prajurit dalam bekerja agar menghindarkan dan menghilangkan ego sektoral masing-masing dan tidak perlu memelihara ego sektoral, karena akan menimbulkan kerapuhan antar satuan.
Selanjutnya, Panglima TNI Jenderal TNI Moeldoko menyerahkan kenang-kenangan berupa jam tangan kepada prajurit, Danramil, Babinsa serta Satgas Pamtas Pos Terluar.
Turut hadir dalam acara tersebut diantaranya, Koorsahli Panglima TNI Mayjen TNI Wisnu Bawatenaya, Asrenum Panglima TNI Mayjen TNI Sumedy, Aster Panglima TNI Mayjen TNI NG Sugiartha Garjitha, Wakapuspen TNI Laksma TNI Petrus Parmardjo dan Ketua Umum Dharma Pertiwi Ibu Koes Moeldoko. (yan,sg,pen)
Tidak ada komentar